Resep Membuat Brownies Kukus Cokelat Pandan. Warna yang cantik dan Rasanya Pasti Lezat

Brownies Kukus Cokelat Pandan⁣
by : @dhora_kusumadewi⁣

Bahan:⁣
2 butir telur⁣
75 gr gula pasir⁣
1 sdt peres SP⁣
40 gr tepung terigu
15 gr bubuk cokelat⁣
1/2 sdt baking powder⁣
1/2 sdt vanili bubuk⁣
35 gr dark cooking chocolate (dcc)⁣
60 gr minyak soya (atau minyak apa aja atau mentega leleh)⁣
.⁣
Cara Membuat:⁣
1. Panaskan kukusan dgn api sedang. Olesi loyang 20 x 20 dgn margarine, alasi baking paper dan oles lagi dengan margarine.⁣
2. Lelehkan dcc dgn cara ditim, campur dg minyak, aduk . Dinginkan.⁣
2. Kocok telur, gula pasir dan sp hingga mengembang
3. Masukkan campuran tepung terigu, coklat bubuk, baking powder dan vanili, . Kocok sebentar dg kec. rendah, asal rata,
4. Tuang campuran minyak & dcc, aduk hingga rata.⁣
5. Tuang adonan di loyang dan ratakan. Kukus 15 menit dengan api sedang
6. Buka kukusan, tuang adonan brownies pandan, kukus kembali 30 menit. ⁣
7. Angkat, dinginkan, baru dipotong2.⁣
.⁣
Brownies Pandan⁣
Bahan 1 :⁣
2 butir telur⁣
75 gram gula pasir⁣
1 sdt peres SP⁣
½ sdt garam⁣
½ sdt vanilli⁣

Bahan 2:⁣
65 gr tepung terigu protein sedang⁣
Bahan 3 (lelehkan) :⁣
50 gr minyak soya /mentega⁣
35 gr white cooking chocolate⁣
3/4 sdm pasta pandan⁣
.⁣
Cara Membuat :⁣
1. Kocok bahan 1 hingga kental, masukkan bahan 2 aduk rata, tuang bahan 3, aduk balik hingga rata. ⁣
2. Tuang di atas brownies cokelat yang sudah dikukus. Kukus dengan api sedang.⁣

SELAMAT MENCOBA!⁣⁣

Belum ada Komentar untuk "Resep Membuat Brownies Kukus Cokelat Pandan. Warna yang cantik dan Rasanya Pasti Lezat "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel