Resep Membuat Boba Sendiri. Praktis, Lebih Hemat, Lebih Sehat dan Kenyalnya Nggak Kalah sama Boba dipasaran

Bahan-bahan:
5 sdm tepung tapioka
1 sdm bubuk coklat/nutrijell coklat/pasta/food coloring coklat (pilih salah satu) 
5 sdm gula aren / boleh gula merah 
Air Secukupnya
Cara Membuat:
Siapkan bahan. Bisa pakai salah satu untuk pewarna coklat. Bisa nutrijell/bubuk coklat/pasta coklat/food coloring coklat. Saya pakai bubuk coklat dan pasta coklat
Larutkan pasta coklat ke dalam sedikit air.
Masukkan tepung tapioka, bubuk coklat, dan larutan pasta coklat ke dalam wadah
Aduk2 sampai tercampur lalu tambahkan air sedikit demi sedikit dan uleni dengan kekuatan sedang hehe santai saja sayy.
Ambil adonan sedikit lalu buat bulatan2 kecil. Taburi bulatan2 dengan tepung tapioka agar tidak menempel satu sama lain.
Rebus air dalam panci sampai mendidih. Saya pakai 3 gelas belimbing. Aduk2 agar tidak lengket. Rebus sekitar 20-30 menit
Matikan kompor, tiriskan pearls dengan saringan, buang air rebusan
Cuci pearls dengan air mengalir atau direndam sampai lendirnya hilang. Selesai. Pearls bisa disimpan dalam lemari pendingin tanpa diberi air ya. Jika akan dikonsumsi, rendam dengan air hangat terlebih dahulu
Jika ingin membuat boba/pearl brown sugar, setelah direndam air, rebus air lagi dengan gula merah sesuai selera. Setelah mendidih, masukkan pearl. Aduk2 sampai air menyusut dan pearl lengket karena gula. Selesai.
Resep by Ratih Absari

Belum ada Komentar untuk "Resep Membuat Boba Sendiri. Praktis, Lebih Hemat, Lebih Sehat dan Kenyalnya Nggak Kalah sama Boba dipasaran"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel